Penentuan Rute Optimal Distribusi Koran Menggunakan Algoritma Sweep dan Metode Nearest Neighbour: Studi Kasus

  • Anisa Agustina Program Studi Teknik Industri, Fakultas Teknik, Universitas Sebelas Maret
  • Ayu Setiawati Program Studi Teknik Industri, Fakultas Teknik, Universitas Sebelas Maret
  • Muhammad Iqbalnur Program Studi Teknik Industri, Fakultas Teknik, Universitas Sebelas Maret
  • Virda Hersy Lutviana Saputri Program Studi Teknik Industri, Fakultas Sains, Teknologi, Teknik, dan Matematika, Universitas Mahakarya Asia
  • Wahyudi Sutopo Pusat Unggulan Inovasi untuk Teknologi Penyimpanan Energi Listrik
  • Yuniaristanto Yuniaristanto Riset Teknik Industri dan Tekno-Ekonomi, Program Studi Teknik Industri, Fakultas Teknik, Universitas Sebelas Maret

Abstract

Secara umum permasalahan produksi dan distribusi dalam rantai pasok kertas adalah integrasi rencana untuk meminimalkan total biaya. Waktu pengiriman yang dituntut untuk cepat, terkadang tidak terpenuhi karena permasalahan proses produksi maupun distribusi. Permasalahan pada perusahaan surat kabar di Surakarta salah satunya adalah lambatnya proses pendistribusian akibat penentuan jalur distribusi yang salah. Artikel ini bertujuan untuk memecahkan masalah penentuan jalur perusahaan surat kabar di Kota Surakarta dengan membandingkan dua alternatif pilihan, dimana alternatif pertama menggunakan dua armada dan alternatif kedua menggunakan tiga armada. Penilitian ini menggunakan Algoritma Sweep dan metode Nearest Neighbour agar tercapai minimalisasi waktu dan biaya serta untuk menentukan jalur pengiriman yang terbaik. Dari hasil pengolahan data yang dilakukan, didapatkan bahwa usulan terbaik adalah alternatif pertama, yaitu dengan menggunakan dua armada karena jarak tempuh yang dilalui lebih pendek dengan selisih 0,45 km dan menghasilkan penghematan sebesar Rp 467.940,00 setiap bulannya.

Downloads

Download data is not yet available.

References

[1] Basriati, S., Sunarya, R. (2015). Optimasi Distribusi Koran Menggunakan Metode Saving Matriks (Studi Kasus: PT. Riau Pos Intermedia). Seminar Nasional Teknologi Informasi, Komunikasi dan Industri (SNTIKI) 7.
[2] Furnes, K. K. (2014). Supply chain optimization in the newspaper industry. Industrial Economics a Technology Management.
[3] Aqidawati, E. F., Sutopo, W., & Hisjam, M. (2018). The Integration of Production-Distribution on Newspapers Supply Chain for Cost Minimization using Analytic Models: Case Study. IOP Conference Series: Materials Science and Engineering, 319(1). https://doi.org/10.1088/1757-899X/319/1/012075
[4] Intan, C., Sutopo, W., & Hisjam, M. (2017). Sales Forecasting Newspaper with ARIMA: A case Study. The 3rd International Conference on Industrial, Mechanical, Electrical, and Chemical Engineering, 1931.
[5] Sutopo, W., Erliza, A., & Heryansyah, A. (2016). Optimizing Supply Chain Collaboration Based on Agreemenet Buyer-Supplier Relationship with Network Design Problem. Makara J. Technology, 20, 114-120.
[6] P3L. (2002). Newspaper Supply Chains. http://www.p3logistics.com/papers.html
[7] Saputra, I. W., Hisjam, M., & Sutopo, W. (2018). Optimization of Distribution Channel Vehicle Routing Problem with Time Windows using Differential Evolution Algorithm: A Case Study in Newspaper Industry. 3197–3204.
[8] Klose, A., & Drexl, A. (2005). Facility location models for distribution system design. European Journal of Operational Research, 162(1), 4-29.
[9] Amri, M., Rahman, A., & Yuniarti, R. (2014). Penyelesaian Vehicle Routing Problem Dengan Menggunakan Metode Nearest Neighbor. JRMSI Student Journal UB.
[10] Saraswati, R., Sutopo, W., & Hisjam, M. (2017). Penyelesaian Capacitated Vechile Routing Problem Dengan Menggunakan Algoritma Sweep Untuk Penentuan Rute Distribusi Koran: Studi Kasus. Jurnal Manajemen Pemasaran, 11(2), 41-44.
[11] Adam, N. A. F. P., Sari, I. P., Tasya, A., Sutopo, W., & Yuniaristanto. (2020). Determination of Routes for Daily Newspaper Product Distribution with Saving Matrix Methods. IOP Conference Series: Materials Science and Engineering, 943(1), 0–12. https://doi.org/10.1088/1757-899X/943/1/012040
Published
2022-06-30
How to Cite
Agustina, A., Setiawati, A., Iqbalnur, M., Saputri, V., Sutopo, W., & Yuniaristanto, Y. (2022). Penentuan Rute Optimal Distribusi Koran Menggunakan Algoritma Sweep dan Metode Nearest Neighbour: Studi Kasus. Jurnal Rekayasa Sistem & Industri (JRSI), 9(01), 28-33. doi:10.25124/jrsi.v9i01.526