TY - JOUR AU - Pratiwi, Mutiana PY - 2018/06/29 TI - Sistem Pakar Diagnosis Anak Inklusi Memanfaatkan Fasilitas Interaksi Berbasis Multimedia JF - Jurnal Rekayasa Sistem & Industri (JRSI); Vol 5 No 01 (2018): Jurnal Rekayasa Sistem & Industri - Juni 2018DO - 10.25124/jrsi.v4i02.284 KW - N2 - Inklusif merupakan sebuah pendidikan yang memberikan kesempatan kepada semua peserta didik yang memiliki kelainan dan memiliki potensi kecerdasan dan atau bakat istimewa untuk mengikuti pendidikan atau belajar dalam satu lingkungan pendidikan secara bersama-sama dengan peserta didik pada umumnya. Saat sekarang orang tua sangat tidak peka terhadap tumbuh kembang anaknya. Tumbuh kembang anak paling sering terabaikan karena banyak faktor salah satunya karena sibuk mengurus pekerjaan. Maka dari itu, penelitian ini dibuat agar membantu orang tua mengetahui tumbuh kembang anak dari perilaku sehari-hari. Karena banyak yang tidak menyadari, kalau perilaku keseharian anak-anak dapat menjadi faktor munculnya sebuah syndrome atau dikenal dengan anak kebutuhan khusus. Salah satu syndrom yang paling banyak berada pada pendidikan inklusif adalah Tunagrahita. Anak Tunagrahita merupakan anak yang mempunyai tingkat intelektual dibawah rata-rata. Maka dari itu orang tua harus mengenali lebih dini ciri-ciri tunagrahita pada anak. Untuk itu Penelitian ini juga bertujuan membangun sistem pakar untuk diagnosa anak tunagrahita. Metode yang digunakan pada sistem pakar ini adalah metode Forward Chaining. UR - //jrsi.sie.telkomuniversity.ac.id/JRSI/article/view/284